WELCOME TO MY BLOG (^,^)9

Monday 5 August 2013

PENURUNAN TITIK BEKU LARUTAN KIMIA SMA



TUJUAN: Mengamati penurunan titik beku larutan.
ALAT & BAHAN:
Alat                                                             
·         Tabung reaksi
·         Gelas kimia 100 ml
·         Termometer (-100C – 1000C)
·         Spatula 

Bahan
·         Aquades
·         Larutan glukosa 0,5 m dan 1 m
·         Larutan NaCl 0,5 m dan 1 m
·         Garam dapur (NaCl)
·         Es batu
CARA KERJA:
1.   Masukkan potongan-potongan kecil es batu ke dalam gelas kimia hingga ¾ tinggi gelas kimia. Kemudian tambahkan 10 sendok teh garam dapur . Campur es batu dan garam dapur tersebut. Campuran ini kita sebut campuran pendingin.
2.   Isilah tabung reaksi dengan aquades hingga setinggi 2 – 3 cm.
3.   Masukkan tabung reaksi tersebut ke dalam campuran pendingin tadi. Ukur suhu aquades dengan termometer sambil sesekali diaduk hingga aquades tersebut membeku.
4.   Ulangi langkah 2 sampai diatas untuk larutan glukosa 0,5 m dan 1 m serta pada larutan NaCl 0,5 m dan 1 m.
HASIL PERCOBAAN:
Percobaan
Larutan
Titik beku (0C)
Penurunan titik beku (0C)
1
Aquades
0
-
2
Glukosa 0,5m
-1
1
3
Glukosa 1m
-3
3
4
NaCl 0,5 m
-8
8
5
NaCl 1 m
-10
10
ANALISA DATA
1.   Bagaimana pengaruh besarnya molalitas terhadap penurunan titik beku untuk larutan yang sama ?
2.   Bagaimana pengaruh jenis zat (elektrolit atau nonelektrolit) terhadap titik beku larutan dengan molalitas sama ?
3.   Apakah kesimpulan dari percobaan ini ?
JAWAB:
1.   Pengaruh besarnya molaritas terhadap penurunan titik beku untuk larutan yang sama yaitu semakin tinggi molaritas maka semakin rendah titik beku.
2.   Pada molaritas yang sama, titik beku larutan elektrolit lebih rendah daripada larutan non elektrolit.
3.    Kesimpulan:
Ø  Titik beku larutan selalu lebih rendah daripada titik beku pelarut.
Ø  Pada larutan yang berbeda, konsentrasi yang sama, titik beku larutan elektrolit lebih rendah daripada titik beku larutan non elektrolit.

KESIMPULAN:
Ø  Titik beku larutan selalu lebih rendah daripada titik beku pelarut.
Ø  Pada larutan yang berbeda, konsentrasi yang sama, titik beku larutan elektrolit lebih rendah daripada titik beku larutan non elektrolit.

Kelompok 5 :
1.  Apriliani
2.  A. Febby Febriani
3.  Diarnah
4.  Nur Eliana
5.  Abdul Mubarak

6.  Reza Pahlawan

SMA NEGERI 1  WATANSOPPENG

No comments:

Post a Comment